Merawat kulit tidak hanya dengan menggunakan produk skincare saja, Bela. Kamu juga bisa datang ke dokter spesialis kulit untuk berkonsultasi dan mendapatkan penanganan yang tepat. Apalagi, jika kamu punya masalah kulit yang cukup serius.
Tak hanya menangani kondisi kulit, mereka juga akan memberikan saran terbaik terkait perawatan yang tepat untuk menjaga kesehatan kulitmu.
Nah, bagi kamu yang sedang mencari dokter spesialis kulit terdekat di Medan, berikut ini ada beberapa rekomendasinya. Simak, yuk!
1. dr. Kristina Nadeak, Sp.KK
Salah satu dokter spesialis kulit terdekat di Medan yang recommended adalah dr. Kristina Nadeak, Sp.KK.
Dokter Lulusan Spesialis Kulit dan Kelamin Universitas Sumatera Utara ini bisa kamu temui langsung di RSU Imelda Pekerja Indonesia dan RSUP H. Adam Malik.
Tak hanya menangani berbagai penyakit kulit, dr. Kristina juga menyediakan beragam layanan kecantikan. Mulai dari mikrodermabrasi, terapi laser, dan prosedur estetika lainnya.
2. dr. Christia Iskandar, M.Ked(DV), Sp.DV
dr. Christia Iskandar, M.Ked(DV), Sp.DV merupakan dokter spesialis kulit terdekat di Medan selanjutnya. Beliau menjalankan praktik di Klinik Atlantis dan Rumah Sakit Estomihi, Medan.
Sebelumya, dr. Christia menyelesaikan pendidikan Spesialis Kulit dan Kelamin di Universitas Sumatera Utara.
Beliau melayani konsultasi dan penanganan berbagai permasalahan kulit serta kelamin, seperti eksim, jerawat, kudis, hingga penyakit menular seksual.
3. dr. Joice Sonya Gani Panjaitan, Sp.KK
Memiliki pengalaman sekitar 12 tahun, dr. Joice Sonya Gani Panjaitan, Sp.KK ahli dalam menangani berbagai masalah kulit dan kelamin sekalogus perawatannya.
Berdasarkan ulasan di berbagai sumber, lulusan Universitas Sumatera Utara ini dikenal sebagai sosok yang ramah dan sabar.
Beliau juga mampu memberikan penjelasan medis yang mudah dipahami, lho. Kamu bisa berkonsultasi dengan dr. Joice di Siloam Hospitals Medan (Rumah Sakit Siloam Dhirga Surya) maupun Rumah Sakit Umum Royal Prima.
4. dr. Riana Novatina Endamia Pangaribuan, M.Ked(DV), Sp.DVE, FINSDV
Berikutnya, ada dr. Riana Novatina Endamia Pangaribuan, M.Ked(DV), Sp.DVE, FINSDV sebagai salah satu dokter spesialis kulit terdekat di Medan yang bagus.
Beliau memiliki keahlian dalam menangani beragam masalah kesehatan kulit dan kelamin. Di antaranya alergi kulit, infeksi jamur, psoriasis, kanker kulit, hingga penyakit menular seksual.
Jika ingin bertemu dengan dr. Riana, beliau dapat kamu temui di tempat praktiknya yakni Rumah Sakit Regina Maris, Medan.
5. dr. Liza Arianita, M.Ked(DV), Sp.DV
dr. Liza Arianita, M.Ked(DV), Sp.DV merupakan dokter spesialis kulit yang memiliki praktik di dua rumah sakit Medan. Kedua rumah sakit tersebut adalah RSU Hermina Medan dan RSU Bunda Thamrin.
Sebagai lulusan Universitas Sumatera Utara, beliau memiliki kompetensi dalam menangani permasalahan kulit dan kelamin, baik pada laki-laki maupun perempuan.
Beberapa kondisi yang biasa ditangani antara lain infeksi jamur, alergi kulit, jerawat, maupun herpes zoster. Penanganan yang diberikan dr. Liza juga akan disesuaikan dengan kondisi dan kebutuhan masing-masing pasiennya.
6. dr. Deryne Anggia Paramita, M.Ked(KK), Sp.KK(K), FINSDV
Dokter spesialis kulit terdekat di Medan selanjutnya biasanya praktik di Rumah Sakit Columbia Asia Medan. Selain berprofesi sebagai dokter, dr. Deryne Anggia Paramita, M.Ked(KK), Sp.KK(K), FINSDV juga merupakan seorang dosen, lho.
Beliau telah menyelesaikan pendidikan kedokteran maupun spesialis di Universitas Sumatera Utara.
Pengalaman pun sudah sekitar 10 tahun dalam menangani berbagai masalah kulit dan kelamin. dr. Deryne bisa menjadi pertimbangan untuk kamu yang membutuhkan konsultasi maupun pengobatan.
7. dr. Donna Partogi, Sp.KK
Ingin berkonsultasi ke dokter kulit bukan untuk mengatasi masalah kulit, namun juga hendak mempercantik penampilan?
Coba berkunjung ke dr. Donna Partogi, Sp.KK yang praktik di Erha Derma Center Medan, salah satu klinik kecantikan ternama di kota tersebut. Dokter lulusan Universitas Sumatera Utara ini juga melayani pasien di RSUP H. Adam Malik.
Jika hendak datang ke tempat praktik pribadinya, lokasinya berada di Jl. Sei Belutu, Kompleks De Residence 1 No.7A, Padang Bulan Selayang I, Kec. Medan Selayang.
Demikian, tujuh dokter spesialis kulit terdekat di Medan yang bisa kamu kunjungi. Ada yang jadi favoritmu, Bela?