Bibir gelap menjadi masalah yang kadang menyulitkan seseorang saat memilih warna lipstik. Pasalnya, bibir hitam juga dapat menurunkan kepercayaan diri.
Penyebab masalah bibir ini beragam, mulai dadi genetika, paparan sinar UV, bahkan kebiasaan pola hidup seperti sering merokok atau minum kopi.
Namun jangan khawatir, warna lipstik 2025 untuk bibir hitam di bawah ini bisa jadi pilihan untukmu. Warna-warnanya mengikuti tren kecantikan saat ini sehingga kamu bisa memoles bibir sesuai tampilan yang diinginkan.
1. Oranye
Warna lipstik 2025 untuk bibir hitam yang satu ini selalu menjadi tren setiap tahunnya. Bagaimana tidak, lipstik oranye bisa memancarkan kesan enerjik dan ceria.
Hal ini menjadi kabar baik bagi pemilik bibir gelap, karena polesan lipstik warna oranye bikin kamu tampil lebih percaya diri. Apalagi, lipstik oranye juga dapat membuat bibir tampak mengilap.
2. Nude
Buat tampilan yang natural, maka lipstik nude tidak boleh ketinggalan dalam daftarmu. Sebab, warna lipstik ini menyerupai warna bibir sehingga aman dipakai untuk sehari-hari.
Biasanya lipstik nude punya rona cokelat atau merah kecokelatan. Kombinasi warnanya sangat cocok untuk bibir hitam agar tersamarkan dengan warna kulit. Riasan pun juga tampak natural.
3. Merah Tua
Banyak orang memakai lipstik warna merah tua karena bisa membuat riasan tampak hidup. Apalagi, warna ini juga cocok dipakai di berbagai warna kulit.
Dengan warnanya yang cerah dan mencolok, lipstik merah tua mampu menyamarkan tekstur bibir hitam. Riasan ini juga membuat pesonamu terpancarkan dan bisa meningkatkan kepercayaan diri.
4. Cokelat Tua
Warnanya yang tak jauh dari warna bibir membuat lipstik cokelat tua cocok dipakai untuk sehari-hari. Warna satu ini juga membuat tampilan terlihat natural serta cocok untuk segala warna kulit maupun bibir.
Lipstik cokelat tua sendiri punya warna dasar merah yang cocok untuk pigmentasi bibir hitam agar terlihat segar. Warna lipstik tersebut juga cenderung kalem sehingga dapat membuat seluruh fitur wajah tampak mencolok.
5. Merah Maroon
Selanjutnya, kalau kamu ingin tampil dengan warna bold dan penuh karakter, maka merah maroon bisa jadi pilihan warna yang tepat. Jenis warna lipstik ini cocok bila dipoles untuk bibir gelap. Sebab, memakainya dapat membuat wajah terlihat jauh lebih cerah.
6. Mauve
Warna lipstik 2025 untuk bibir hitam mauve bikin kamu tampil glam dan menyegarkan. Ungu muda atau mauve punya aksen antara ungu, merah muda, coklat, dan abu-abu yang mengandung pigmentasi tinggi. Hal itu membuatnya cocok untuk menutupi bagian gelap pada bibir secara menyeluruh.
7. Cherry Red
Banyak pemilik bibir hitam memakai lipstik red cherry karena tingkat pigmentasi yang tinggi. Warna ini juga mampu menyamarkan warna asli dari bibir yang gelap.
Kelebihan lipstik red cherry dibandingkan dengan warna lainnya adalah nuansanya membuat riasan tampak cerah dan glamor.
8. Burgundy dan Deep Wine
Bagi pemilik bibir hitam, menggunakan lipstik dengan nuansa tegas bisa menjadi kelebihan tersendiri. Misalnya saja lipstik burgundy dan deep wine yang bisa menyamarkan bibir hitam dengan warna bold yang pekat.
Selain itu, lipstik ini dapat membuat wajah terlihat cerah dalam sekejap. Riasanmu juga tampak elegan bila memakai lipstik warna ini.
9. Dark Peach
Pilihan warna lipstik 2025 untuk bibir gelap selanjutnya adalah dark peach. Warna ini sekilas mirip dengan warna oranye atau coral. Kelebihannya adalah punya pigmentasi tinggi yang mampu menutup bagian bibir yang gelap.
Warna lipstik dark peach bisa membuat bibir hitam lebih terang dan cerah. Supaya terlihat fresh, kamu bisa aplikasikan ombre dengan liptint pada bibir.
10. Fuchsia
Ketika kamu ingin tampil feminim, maka lipstik berwarna cerah seperti fuchsia bisa jadi pilihan. Formulanya yang cerah bisa menutup warna bibir yang gelap secara menyeluruh.
Kendati kontras dengan bibir hitam yang gelap, polesan dari warna lipstik ini bisa memberi efek menyegarkan yang membuat penampilan terlihat stand out.
Itulah beberapa rekomendasi warna lipstik 2025 untuk bibir hitam. Kira-kira kamu akan memilih yang mana nih, Bela?