Berada di ruangan ber-AC memang terasa sejuk dan nyaman. Tapi, tanpa disadari kulit lama kelamaan akan terasa kering.
Kok bisa? Ternyata, Air Conditioner (AC) mampu menyerap kelembapan udara termasuk kelembapan dari kulit kita lho, Bela. Oleh karena itu, ikuti tips dan cara agar kulit tidak kering di ruangan ber-AC berikut ini.
1. Menggunakan Moisturizer Secara Rutin
Tips dan cara agar kulit tidak kering di ruangan ber-AC yang pertama yaitu menggunakan moisturizer secara rutin. Setelah mandi, oleskan moisturizer untuk menjaga kelembapan kulit.
Kamu bisa menggunakan pelembap berbahan dasar glycerin, shea butter, atau hyaluronic acid. Selain itu, simpan moisturizer di meja kerja agar kamu bisa menggunakan lagi saat kulit terasa kering.
2. Konsumsi Air Putih yang Cukup dan Makanan Bernutrisi
Selanjutnya, konsumsi air putih yang cukup juga tak kalah penting. Konsumsilah air putih setidaknya 8 gelas sehari.
Perlu diketahui, saat kamu berada di ruangan ber-AC, maka tanpa disadar tubuh bisa kehilangan cairan. Oleh karena itu, pastikan kamu cukup mengonsumsi air putih.
Selain itu, konsumsi makanan yang tinggi akan omega-3, vitamin E, serta antioksidan agar kulitmu tetap lembap meski berada di ruangan ber-AC.
3. Gunakan Face Mist Secara Berkala
Tips dan cara agar kulit tidak kering di ruangan ber-AC berikutnya yaitu menggunakan face mist. Kamu bisa menyimpan salah satu face mist milikmu di meja kantor.
Semprotkan face mist secara berkala ke wajah saat dirasa mulai kering. Kamu bisa memilih face mist dengan kandungan pelembap alami seperti rose water atau aloe vera.
4. Kenakan Pakaian yang Menutupi Kulit
Saat berada di ruangan ber-AC, pilihlah pakaian lengan panjang agar dapat membantu mengurangi paparan langsung dari AC. Kamu bisa memilih pakaian panjang yang berbahan lembut agar tetap nyaman digunakan.
5. Konsumsi Vitamin E
Selain menggunakan moisturizer, kamu juga perlu mengonsumsi vitamin E untuk menjaga kesehatan kulit. Mengonsumsi vitamin E memiliki banyak manfaat untuk tubuh, seperti mencegah penuaan dini, melindungi kulit dari kerusakan akibat sinar UV dan polusi, serta menjaga kelembapan dan elastisitas kulit.
6. Gunakan Humidifier
Tips dan cara agar kulit tidak kering di ruangan ber-AC yang terakhir yaitu menggunakan humidifier. Kamu bisa memasang humidifier untuk menambah kelembapan udara di ruangan ber-AC.
Perlu diketahui, ruangan ber-AC memang terasa sejuk dan nyaman. Tapi, tanpa disadari AC membuat udara menjadi kering. Oleh karena itu, dibutuhkan humidifier agar bisa menambah kelembapan udara.
Itu dia tujuh tips dan cara agar kulit tidak kering di ruangan ber-AC. Semoga tips di atas membantu ya, Bela!