Bagi sebagian orang, bekas jerawat bukan cuma soal noda hitam yang memudar seiring berjalannya waktu. Namun, terkadang kondisi ini bisa meninggalkan luka di wajah berupa cekungan atau lubang yang biasa disebut bopeng.
Meskipun tidak terasa sakit, keberadaan bopeng sering membuat orang kurang percaya diri. Hal ini dikarenakan permukaan kulit akan tampak kurang rata dan susah ditutupi dengan riasan.
Tak heran jika banyak yang rela merogoh kocek banyak untuk perawatan menghilangkan bopeng. Namun jika ingin lebih ramah kantong, kamu bisa menyiasatinya dengan menggunakan skincare untuk menghilangkan bopeng di bawah ini.
1. Wardah C-Defense Serum
Bopeng bekas jerawat termasuk dalam kategori luka atrofi yang terjadi karena kurangnya produksi kolagen selama proses penyembuhan kulit. Akibatnya, permukaan kulit tidak dapat pulih secara sempurna dan malah membentuk cekungan.
Jika kamu sedang mencari skincare untuk menghilangkan bopeng dari merek lokal, cobalah gunakan Wardah C-Defence Serum.
Serum ini mengandung powerful antioxidant Hi-Grade Vitamin C yang mampu merangsang produksi kolagen sehingga kulit tampak lebih sehat, kenyal, dan halus.
Harga: Rp84.000.
2. Somethinc 10% Niacinamide + Moisture Sabi Beet Max Brightening Hydrating Serum
Somethinc 10% Niacinamide + Moisture Sabi Beet Max Brightening Hydrating Serum dapat kamu masukkan ke dalam rekomendasi skincare untuk menghilangkan bopeng selanjutnya.
Serum ini menggabungkan berbagai kandungan bahan aktif di dalamnya, seperti sabiwhite, niacinamide, beet extract, centella asiatica, allantoin, tocopherol, hydrolyzed algae extract, dan sebagainya.
Beberapa manfaat yang bisa kamu dapatkan dari penggunaan skincare ini antara lain membantu mempercepat proses penyembuhan jerawat. Selain itu juga merangsang pembentukan kolagen di kulit, memperbaiki tekstur kulit yang rusak, dan masih banyak lagi.
Harga: Rp89.920.
3. The Aubree Ceramide Soft Cream
Dilengkapi dengan niacinamide dan glycerin, The Aubree Ceramide Soft Cream merupakan salah satu produk skincare yang efektif membantu mengatasi masalah bopeng.
Ceramide sebenarnya adalah zat alami yang diproduksi oleh kulit. Namun seiring bertambahnya usia, produksinya dapat menurun.
Oleh karena itu, kamu perlu menggunakan produk skincare yang mengandung ceramide tambahan. Kandungan ini akan berperan penting dalam membentuk lapisan pelindung kulit sehingga kulit tampak lebih halus, kencang, dan awet muda.
Harga: Rp89.000.
4. True To Skin Bakuchiol Skin Smoothing & Anti-Aging Serum
Bakuchiol saat ini menjadi salah satu bahan aktif yang digemari dalam produk skincare anti-aging. Hal itu karena formulanya dianggap lebih aman dibandingkan retinol.
Tak hanya efektif dalam mengurangi garis halus dan kerutan, bakuchiol juga mampu memperbaiki tekstur kulit yang rusak akibat bopeng. Bahkan, kandungannya dapat merangsang produksi kolagen untuk mempercepat regenerasi sel kulit.
True To Skin Bakuchiol Skin Smoothing & Anti-Aging Serum tidak hanya mengandalkan bakuchiol, tetapi juga diperkaya probiotik dan AHA. Kombinasi bahan tersebut bermanfaat untuk melawan bakteri penyebab jerawat dan menjaga kulit tetap bersih serta sehat.
Harga: Rp115.000.
5. COSRX Advanced Snail 92 Mucin Power Essence
Diformulasikan dengan 92% snail secretion filtrate (mucin), produk ini bisa menjadi pertimbanganmu dalam memilih skincare untuk menghilangkan bopeng. Kandungannya tersebut tak hanya efektif memberikan hidrasi, namun juga mampu memperbaiki tekstur kulitmu.
Selain ekstrak lendir siput, essence tersebut juga dilengkapi dengan sodium hyaluronate, glycolic acid, collagen & elastin, betaine, allantoin, dan panthenol, lho.
Kandungan allantoin dan panthenol-nya tersebut tak hanya menenangkan kulit, tapi juga memperbaiki kulit yang rusak. Caranya adalah dengan merangsang pembentukan sel baru dan memperkuat skin barrier.
Harga: Rp176.960.
6. The Ordinary Lactic Acid 10% + HA
The Ordinary Lactic Acid 10% + HA merupakan produk eksfoliasi yang mengandung alpha hydroxy acid (AHA) untuk membantu mengangkat sel kulit mati. Produknya dilengkapi pula dengan kandungan lactic acid sebanyak 10% sehingga cocok untuk kamu yang punya kulit sensitif.
Serum ini juga punya ingredients lain, seperti Tasmanian pepperberry yang berfungsi menenangkan kulit sensitif setelah proses eksfoliasi.
Soal bekas jerawat, The Ordinary Lactic Acid 10% + HA ini juga lumayan ampuh dan bisa kamu gunakan untuk memperbaiki tekstur kulit agar lebih halus. Formulanya juga aman karena tidak memicu breakout.
Harga: Rp92.485.
7. Some by Mi Snail Truecica Miracle Repair Serum
Terakhir, ada Some by Mi Snail Truecica Miracle Repair Serum. Skincare untuk menghilangkan bopeng ini punya kandungan truecica yang mampu melembutkan kulit sekaligus memperkuat skin barrier-mu.
Ada juga ekstrak black snail yang bisa mengurangi bekas jerawat, termasuk bopeng. Ekstrak black snail dalam serum di atas sangat cocok untuk membantu regenerasi dan memperbaiki kerusakan pada kulit.
Apalagi, formula serumnya juga tidak akan menyebabkan iritasi sehingga kamu tak perlu khawatir.
Harga: Rp188.320.
Demikian, tujuh skincare untuk menghilangkan bopeng yang bisa kamu coba. Tiap produknya punya ingredients dan keunggulannya masing-masing. Oleh karena itu, pastikan kamu memilihnya dengan bijak sesuai kebutuhan kulitmu, ya!