Serial Wednesday bakal kembali dengan musim kedua yang lebih gelap dan penuh misteri. Wednesday Addams (Jenna Ortega) akan menghadapi musuh baru dan misteri supernatural yang semakin menegangkan di Nevermore Academy.
Musim ini juga menghadirkan permasalahan baru dalam hidupnya, yang melibatkan keluarga, teman, hingga musuh lama. Kreator Alfred Gough dan Miles Millar, bersama sutradara Tim Burton, juga kembali untuk menghidupkan jalan cerita yang akan semakin menegangkan.
Dari teaser terbarunya saja, Wednesday tampil dengan aksi dingin dan sinis khasnya, serta muncul berbagai misteri di sekolahnya. Lantas, apa saja yang bisa dinantikan di musim baru ini? Yuk, simak fakta menarik lainnya berikut ini!
1. Terbagi dalam dua bagian untuk perilisannya
Musim 2 dari Wednesday akan dirilis dalam dua bagian di Netflix. Bagian 1 akan tayang perdana pada 6 Agustus 2025, dan Bagian 2 akan menyusul pada 3 September 2025.
Meskipun harus menunggu cukup lama, konsep perilisan dua bagian ini diharapkan dapat membangun antisipasi, dan mungkin akan menghadirkan dua alur cerita yang berbeda dalam satu musim.
2. Genre horornya jauh lebih dark
Jenna Ortega, yang juga menjadi produser kali ini, sempat menyatakan bahwa di musim kedua akan lebih menekankan unsur horor daripada elemen romantis yang hadir di musim pertama.
Ia juga menyebutkan bahwa tim produksi mengambil inspirasi dari film-film bergaya slasher klasik—yang menyuguhkan konsep pembunuhan berantai yang brutal dan sadis, serta menggunakan senjata tajam atau alat pembunuh lainnya. Musim ini juga menjanjikan nuansa yang lebih supernatural, dengan kehadiran lebih banyak monster dan kejutan-kejutan lainnya yang nggak kalah menyeramkan.
3. Debut Grandmama di Addams family
Karakter original dari keluarga Addams, yakni Grandmama mulai diperkenalkan di musim kedua Wednesday, yang diperankan oleh Joanna Lumley. Kehadiran satu lagi anggota ikonik dari keluarga Addams tentu menjadi suguhan menarik, lantaran Joanna Lumley memerankan karakter nenek dari Wednesday dan Pugsley.
4. Lady Gaga masuk dalam jajaran cast di serial Wednesday Season 2
Penyanyi pop ternama, Lady Gaga dikabarkan telah bergabung dalam musim kedua Wednesday untuk memerankan karakter yang masih dirahasiakan. Hal ini tentu menggugah rasa penasaran penonton, terutama karena tren viral yang menggabungkan adegan dansa Wednesday di musim pertama dengan lagu Gaga yang berjudul "Bloody Mary".
5. Percy Hynes dan Naomi Ogawa tidak akan kembali ke musim kedua Wednesday
Naomi J. Ogama, yang memerankan karakter Yoko Tanaka, akan absen di musim kedua Wednesday lantaran jadwal yang tidak pasti dan kurangnya perkembangan karakter Yoko dalam cerita. Selain itu, Percy Hynes White, yang memerankan Xavier, juga tidak akan muncul setelah tuduhan pelecehan seksual dan aktivitas seksual dengan anak di bawah umur menerpa dirinya
Meskipun begitu, Hynes White sempat membantah tuduhan tersebut pada Juni 2023, dengan menyebutnya sebagai gerakan disinformasi.
6. Banyak aktor baru yang bakal menghiasi serial Wednesday Season 2
Sejumlah wajah familiar bakal kembali di musim dua ini, seperti Emma Myers sebagai Enid, Joy Sunday sebagai Bianca, dan Hunter Doohan sebagai Tyler.
Tak hanya itu, musim ini juga akan memperkenalkan karakter-karakter baru yang akan mewarnai jalan cerita, di antaranya kepala sekolah baru di Nevermore Academy, Barry Dort yang diperankan oleh Steve Buscemi, Capri yang diperankan oleh Billie Piper, dan Dr. Fairburn yang diperankan oleh Thandiwe Newton.
Wednesday telah membuktikan dirinya sebagai salah satu serial paling sukses sepanjang masa di Netflix. Sejak pertama kali tayang pada 23 November 2022, serial ini langsung menempati posisi nomor satu dalam daftar global Top 10 TV Netflix.
Dengan prestasi luar biasa, Wednesday berhasil menjadi serial nomor satu di 93 negara, termasuk Indonesia, dan mencatat lebih dari 411 juta jam ditonton dalam dua minggu pertama penayangannya. Tak heran jika kelanjutan ceritanya begitu dinantikan.
So, jangan lewatkan petualangan penuh misteri dari Wednesday Addams hanya di Netflix, ya!