Jika bicara tentang kebaya, model kutubaru pastinya nggak boleh ketinggalan. Muncul sejak abad ke-18, kebaya kutubaru punya desain khas, yakni kain yang menyambungkan sisi kebaya kiri dan kanan atau disebut bef. Seiring dengan perkembangan mode, kebaya kutubaru panjang kini tengah populer.
Kebaya kutubaru panjang dengan detail motif, tekstur kain, dan elemen yang mewah memancarkan keanggunan yang bisa dikenakan ke berbagai acara. Penasaran variasi modelnya apa saja? Langsung cek deretan model kebaya kutubaru panjang berikut ini!
1. Kebaya Kutubaru Panjang Brokat
Desain kebaya tunik panjang berbahan brokat yang kaya akan bordir floral ini cute banget buat dipakai ke kondangan. Bagian pinggangnya nggak polos dan dihiasi dua pita kembar. Lengannya puff di bagian atas kemudian semakin menyempit hadirkan kesan feminin. Barisan kancingnya tipe mutiara yang mungil dan manis. Mau pakai kain senada maupun bercorak keduanya cocok!
2. Kebaya Kutubaru Panjang A-line
Model kebaya kutubaru panjang berikutnya modern dan chic. Siluet A-line yang melebar ke bawah ini bikin cocok di seluruh bentuk tubuh dan juga hijab friendly!
Furing yang melapisinya dibuat lebih pendek dari panjang kebaya, detail yang simpel namun cantik. Sebagai pilihan styling, kamu bisa menambahkan pita tipis di bagian pinggang untuk membagi tubuh atas dan bawah. Jadi, nggak terkesan ketelen, Bela.
3. Kebaya Kutubaru Panjang Asimetris
Potongan asimetris pada kebaya kutubaru berikut ini unik banget. Satu sisi depan kebaya lebih panjang dari sisi kanan yang menumpuk bagian bef. Nggak hanya itu, bagian belakang ditumpuk pakai kain lainnya membentuk tail dengan pita yang memaksimalkan detail lipit.
Kancingnya tersembunyi membuat kesan clean dan nggak berlebihan. Jangan ragu pakai kebaya berbahan katun ini untuk gaya sehari-hari, langsung edgy tanpa ribet padu-padan!
4. Kebaya Kutubaru Panjang Lengan 7/8
Tampil berani pakai kebaya kutubaru warna kuning yang vibrant. Kesan anggun hadir dari motif floral dan panjang lengan 7/8. Jika umumnya bagian bef dari kutubaru pendek, kebaya yang satu ini punya bef yang panjang. Bahannya katun sehingga nyaman banget dikenakan.
Model ini juga mudah ditemukan di toko online dengan banyak varian warna. Padukan dengan kain buat acara yang lebih formal, atau celana putih untuk tampilan santai.
5. Kebaya Kutubaru Panjang Aksen Ruffle
Tepi kebaya kutubaru yang biasanya polos diberikan detail ruffle di lipatan sisi kanan dan kiri, nggak berlebihan tapi berkesan. Bahannya brokat dengan bordir floral warna-warni bikin kebaya ini jadi fresh.
Kombinasikan dengan rok polos bertekstur jika kamu suka yang lebih minimalis. Sementara itu, pakai kain batik atau jumputan dengan corak warna-warna pastel kalau suka yang colorful.
6. Kebaya Kutubaru Panjang dengan Pita
Kembali ke klasik, kebaya kutubaru panjang putih polos dari bahan brokat prada yang kaya tekstur ini minimalis dan berkelas. Pas banget buat kamu yang suka tampil simple tapi tetap kelihatan mewah.
Kebaya ini dilengkapi oleh pita pada bagian belakang menciptakan siluet yang longgar tapi tetap membentuk pinggang. Maksimalkan dengan padu-padan monokrom pakai bawahan putih.
Berikut ini 6 model kebaya kutubaru panjang, mana yang ingin kamu coba?