Go Youn Jung kembali menyapa penggemar dalam drama spin off Hospital Playlist, Resident Playbook. Tak hanya itu, ia juga akan tampil dalam drama Can This Love Be Translated? yang direncanakan tayang di tahun ini juga. Terbaru, Go Youn Jung dikabarkan akan bermain di drama Everything is Fighting Their Own Worthlessness bersama Koo Kyo Hwan.
Akhir-akhir ini ramai komentar netizen yang menilai kalau Go Youn Jung selalu dipasangkan dengan aktor yang lebih tua dan auranya tidak dapat mengimbangi visual Go Youn Jung. Lantas, siapa saja pasangan Go Youn Jung di drama? Berikut deretannya!
1. Lee Jae Wook
Go Youn Jung dan Lee Jae Wook dipasangkan dalam drama Korea, Alchemy of Souls musim yang kedua. Dalam drama yang dirilis pada 2022 itu, Youn Jung berperan sebagai Naksu dan Jae Wook sebagai Jang Uk.
Musim yang kedua ini melanjutkan kisah Jang Uk, yang ditugaskan untuk menemukan dan membasmi para pemindah jiwa serta bergulat dengan iblis masa lalunya. Sementara itu, Naksu menghadapi tantangannya sendiri.
2. Lee Jin Wook
Selanjutnya adalah Lee Jin Wook dalam drama Sweet Home. Di drama tersebut, Go Youn Jung berperan sebagai Park Yu Ri, dan Lee Jin Wook sebagai Pyeon Sang Wook. Meski bukan pasangan utama, tapi kisah cinta Park Yu Ri dan Pyeon Sang Wook sukses mencuri perhatian penonton.
Keduanya memang tak menunjukan percintaan secara eksplisit, melainkan melalui tindakan-tindakan kecil. Park Yu Ri yang memiliki sakit asma, mampu mengalahkan monster dan menolong Sang Wook yang terluka. Sang Wook juga rela berkorban menyelamatkan Yu Ri dari serangan monster.
3. Lee Jung Ha
Di drama Moving, Go Youn Jung dipasangkan dengan aktor Lee Jung Ha yang berbeda dua tahun lebih muda darinya. Go Youn Jung berperan sebagai Jang Hee Soo, sementara Lee Jung Ha sebagai Kim Bong Seok. Hubungan mereka yang merupakan teman sekolah yang akhirnya jatuh cinta mampu membuat penonton baper.
Orang tua Jang Hee Soo dan Kim Bong Seok merupakan rekan kerja dalam sebuah organisasi negara. Mereka akhirnya berpindah-pindah tempat karena ingin terlepas dari organisasi tersebut dan diburu oleh musuh.
Suatu hari, ketika keduanya sudah SMA, mereka masuk ke sekolah yang sama. Dengan romansa tipis-tipis a la anak sekolah, keduanya saling tolong menolong untuk melindungi satu sama lain.
4. Jung Jun Won
Terbaru di drama Resident Playbook, Go Youn Jung berpasangan dengan aktor, Jung Jun Won. Mereka adalah saudara ipar, di mana kakak mereka merupakan suami istri. Youn Jung berperan sebagai Oh Yi Young, sedangkan Jun Won sebagai Goo Do Won.
Walau seperti Tom and Jerry pada awalnya, tapi Do Won sangat peduli pada Yi Young. Ia membantu Yi Young mendapatkan pekerjaan sebagai residen di rumah sakit Yulje, membela Yi Young saat dimarahi, sampai membantu mengajari Yi Young untuk menjadi dokter yang baik dan menangani pasien.
Yi Young sendiri juga terlihat suka dengan Do Won dengan memberikan perhatian sampai berani menggandeng tangan Do Won saat foto bersama departemen obgyn yang membuat seniornya itu salah tingkah.
5. Kim Seon Ho
Di akhir tahun 2025 nanti, Go Youn Jung akan memperlihatkan chemistry-nya dengan aktor Kim Seon Ho dalam drama Can This Love Be Translated?. Mereka dipasangkan sebagai penerjemah dan seorang bintang yang akan jatuh cinta setelah kerja bareng.
Dramanya berkisah tentang Joo Ho Jin (Kim Seon Ho), seorang penerjemah multibahasa dengan kemampuan bahasa yang luar biasa termasuk bahasa Inggris, Jepang, dan Italia. Dia mulai bekerja untuk bintang, Cha Moo Hee (Go Youn Jung), sebagai penerjemahnya. Moo Hee memiliki pesona yang cerah dan selalu percaya diri. Dari rekan kerja, keduanya mengembangkan hubungan romantis yang menghangatkan.
6. Koo Kyo Hwan
Terbaru, Go Youn Jung dikabarkan akan berpasangan dengan aktor Koo Kyo Hwan dalam drama Korea berjudul Everything is Fighting Their Own Worthlessness. Drama ini merupakan karya terbaru dari Park Hae Young, penulis di balik deretan drama populer, seperti Another Miss Oh, My Mister, dan My Liberation Notes. Drama mendatang ini kabarnya akan berpusat pada kisah-kisah dari industri film.
Itulah pasangan Go Youn Jung di drama Korea. Bagaimana menurutmu?