“Oneulman I love you, aishiteru, saranghe"
Pernah dengar lirik lagu tersebut? Ya benar, itu lirik lagu BOYNEXTDOOR yang bertajuk “IF I SAY I LOVE YOU”. Boy group yang debut tahun 2023 lalu ini sukses menggelar konser mereka bertajuk KNOCK OFF di Jakarta pada Sabtu (12-4-2025). Tiket konsernya juga habis terjual dan ONEDOOR (fans BOYNEXTDOOR) menyanyikan lagu sang idola dengan lantang.
Ngomong-ngomong soal BOYNEXTDOOR, apakah kamu sudah tahu dengan fakta keluarga mereka? Nah, kali ini Popbela akan membahas tentang fakta keluarga member BOYNEXTDOOR di sini!
1. Jaehyun
Mari kita mulai dari leader-nya, Myung Jaehyun. Ia lahir di Seoul dan memiliki keluarga yang terdiri dari empat orang. Saat masih sekolah, Jaehyun sempat tinggal di luar negeri karena mengikuti orang tuanya bekerja. Oleh karena itu, ia mahir berbahasa Inggris.
Selain itu, Jaehyun memiliki seorang kakak laki-laki yang berusia empat tahun lebih tua darinya. Kakak laki-lakinya lahir di tahun 1999. Kakaknya Jaehyun pernah menonton konser BOYNEXTDOOR dan berfoto dengan para member.
Keluarga Myung sering disebut keluarga cemara oleh penggemar. Setiap mau berangkat sekolah, ibunya selalu menciumnya, ayahnya juga mencium dia. Selain itu, Jaehyun juga sering mencium kakaknya meskipun suka ditolak dan bereaksi lucu.
2. Sungho
Sungho adalah member tertua BOYNEXTDOOR yang lahir di Gangwon dan tinggal bersama tiga orang anggota keluarganya. Anggota keluarganya terdiri dari kedua orang tuanya dan seorang kakak laki-laki yang lahir di tahun 1991.
Sungho bercerita kalau keluarganya tidak banyak bicara, tetapi mengawasi apa yang ia lakukan. Selain itu, Sungho mengatakan kalau kakak laki-lakinya suka mengoleksi karya seni, ia juga banyak belajar dari kakaknya.
“Ada perbedaan usia yang besar antara kakak laki-lakiku dan aku, jadi dia tidak terlalu menggodaku (tertawa) tetapi dia mengatakan itu terasa sedikit aneh, seperti halnya saudara laki-laki lainnya,” kata Sungho.
3. Riwoo
Kalau Riwoo ini anak tengah, Bela! Riwoo juga lahir di Seoul. Ia memiliki satu orang kakak laki-laki dan satu orang adik laki-laki. Beberapa waktu lalu, Riwoo menarik perhatian warganet karena rumahnya yang mewah.
Di bagian samping rumah yang tampak seperti tangga, terdapat sudut terpisah yang didedikasikan untuk album, foto, dan barang-barang BOYNEXTDOOR, yang ditata rapi di rak buku kayu. Halaman belakang yang luas dengan pepohonan juga menarik perhatian warganet.
Selain itu, di tiap konten BOYNEXTDOOR, Riwoo mengatakan kalau iya dekat dengan ibunya. Sang ibu sering menelepon Riwoo untuk menanyakan keadaannya. So sweet banget, ya!
4. Taesan
Taesan berasal dari Gwangju, ia merupakan anak sulung di keluarganya. Keluarga Taesan terdiri dari orang tua, adik laki-laki, dan adik perempuan. Adik laki-lakinya kelahiran tahun 2006 bernama Han Seunghoon, sementara adik perempuannya lahir di tahun 2013.
Taesan mengatakan bahwa adik laki-lakinya lebih tinggi darinya dan sangat tampan. Style-nya juga berbeda darinya. Sementara adik perempuannya sangat imut dan adiknya itu sering memintanya untuk mengirimkan uang saku.
“Karena dia sangat menyukai karakter Pokemon 'Gorapaduck', dia mengirimiku link dan mengatakan bahwa dia menginginkannya, jadi aku membelikan untuknya. Biasanya, dia sedikit pemalu, tetapi ketika aku memberikan barang kesukaannya, dia akan bertingkah lucu,” cerita Taesan.
5. Leehan
Leehan berasal dari Busan, oleh karena itu ia memiliki logat yang sangat khas. Sama seperti Jaehyun, Leehan juga merupakan anak bungsu. Leehan memiliki satu kakak perempuan.
Meskipun tak banyak yang diceritakan Leehan mengenai keluarganya, tapi ia mengaku dekat dengan ayahnya. Oleh karena itu, Leehan mudah bergaul dengan bapak-bapak karena juga suka memancing ikan.
6. Woonhak
Maknae BOYNEXTDOOR, Woonhak, juga anak sulung di keluarganya. Ia berasal dari Gyeonggi-do, Korea Selatan. Keluarganya terdiri dari orang tua dan adik perempuannya. Woonhak mengatakan kalau adik perempuannya sangat berharga untuknya dan ia selalu merindukannya. Adik Woonhak sendiri lahir di tahun 2012.
“Adikku sangat lucu, dia sendiri sekarang lagi giat belajar main gitar,” ujar Woonhak.
Nah, itulah fakta keluarga para member BOYNEXTDOOR. Jangan lupa mereka akan comeback 13 Mei 2025 mendatang!