Kalau kamu sudah masuk ke dalam dunia K-Pop, nggak lengkap rasanya tanpa kepoin grup persahabatan grup yang kamu idolakan. Nah, salah satu grup persahabatan idol K-Pop yang populer adalah Darlingz, terdiri dari member boy group yang lahir tahun 1999.
Lucunya, persahabatan grup ini sering disoroti oleh warganet di media sosial. Mereka gemas akan interaksi para member Darlingz. Gemasnya, para member Darlingz itu pun sering memanggil satu sama lain dengan sebutan chagiya (sayang). Nah, kira-kira siapa saja member Darlingz dan seperti apa persahabatan mereka?
1. Dibentuk oleh Yeonjun ‘TXT’
Dikenal sebagai idol yang paling social butterfly, Yeonjun disebut oleh penggemar sebagai ketua geng Darlingz. Mereka menduga kalau Yeonjun lah yang membentuk geng tersebut. Awalnya Yeonjun mengenal dua member ATEEZ, Wooyoung dan Yeosang, karena mereka trainee di BigHit Entertainment.
Persahabatan itu awet hingga saat ini meskipun ketiganya telah berada di agensi yang berbeda. Wooyoung sangat sering memanggil Yeonjun dengan sebutan chagiya. Para penggemar pun pada akhirnya menyebutnya dengan geng chagiya.
2. Menambah anggota Changbin
Di tahun 2021, Stray Kids dan ATEEZ mengikuti survival show yang sama yaitu Kingdom: Legendary War. Di situ lalu mereka Changbin ‘Stray Kids’ bertemu dengan Wooyoung dan Yeosang. Mereka pun cepat membaur karena lahir di tahun yang sama.
Setelah Kingdom usai, mereka sering menghabiskan waktu bersama. Bahkan, penggemar pernah tak sengaja melihat di belakang layar ponsel Wooyoung terdapat photostrip dirinya dengan Yeonjun dan Changbin.
3. Dino masuk ke grup Chagiya
Yeonjun dan Dino berada di label yang sama, yaitu HYBE Labels. Setiap comeback masing-masing grup, mereka selalu melakukan dance challenge. Setelah melihat seringnya interaksi tersebut, warganet berspekulasi kalau Dino masuk ke dalam geng Darlingz.
Kemudian dalam acara Dispatch, Joshua ‘SEVENTEEN’ melihat foto Changbin dipajang, lalu ia berkata kepada Dino, “Bukankah ini teman dekatmu?”. Lalu Dino pun tersenyum mengiyakan perkataan Joshua. Dino, Yeonjun, dan Changbin pun pernah menjadi MC di sebuah acara musik bersama.
4. Berteman dengan Serim ‘Cravity’
Setelah Dino, grup Darlingz kembali menambah member, yaitu ada Serim ‘Cravity’. Awal mulanya saat Yeonjun menjadi MC Inkigayo, Serim mengajak Yeonjun untuk menarikan lagu “Adrenaline” bersama. Akhirnya setelah itu, Serim selalu diajak challenge bersama masing-masing grup Darlingz saat mereka comeback.
5. Mark ‘NCT’ bagikan album Firstfruit kepada Dino
Meskipun belum termasuk bagian dari Darlingz, tapi Mark juga beberapa kali melakukan challenge bersama dengan Yeonjun saat NCT maupun TXT comeback. Selain itu, saat album pertama Mark rilis yang berjudul Firstfruit, ia juga membagikannya kepada teman-teman 99 liners. Salah satu yang mendapatkannya adalah Dino, dan Dino pun mengunggahnya di Instagram.
Itu dia beberapa fakta persahabatan geng Darlingz. Seru dan lengket, ya, Bela! Idol kamu gabung ke grupnya nggak?