Pemilik kulit kombinasi biasanya lebih selektif dalam memilih produk makeup. Hal ini karena kulit kombinasi memiliki dua jenis tekstur yang berbeda, yakni area hidung, dahi dan dagu (T-zone) yang cenderung berminyak, serta area pipi yang biasanya normal atau cenderung kering.
Oleh karena itu, dibutuhkan perhatian ekstra dalam memilih produk makeup, termasuk dalam memilih cushion. Pastikan cushion yang kamu pilih memberikan keseimbangan antara mengontrol minyak di area T-zone serta mampu menjaga kelembapan di area pipi.
Berikut rekomendasi cushion untuk kulit kombinasi yang telah Popbela rangkum dari berbagai sumber. Simak yuk, Bela!
1. Wardah Colorfit 5D Blur Cloud Cushion SPF 50 PA+++
Rekomendasi cushion untuk kulit kombinasi yang pertama yaitu Wardah Colorfit 5D Blur Cloud Cushion SPF 50 PA+++. Cushion ini diformulasikan dengan 5D Pore-Blurring Powder sehingga mampu menyamarkan tekstur wajah dan pori-pori.
Selain itu, cushion ini juga diformulasikan dengan nano-hyaluron + CICA yang menyerap ke dalam kulit sehingga mampu menjaga kelembapan dan kenyamanan. Cushion ini diklaim dapat memberikan rasa nyaman dan ringan di wajah selama 18 jam lho, Bela.
Wardah Colorfit 5D Blur Cloud Cushion SPF 50 PA+++ hadir dalam delapan shade, di antaranya, 21C Shell, 21W Linen, 23W Warm Ivory, 31W Creme Beige, 32NN Neutral Beige, 33W Olive Beige, 42N Neutral Sand, serta 22N Light Ivory.
Harga Wardah Colorfit 5D Blur Cloud Cushion SPF 50 PA+++: Sekitar Rp160.000.
2. Laneige NEO Cushion Matte
Selanjutnya, Laneige NEO Cushion Matte juga menjadi salah satu cushion yang cocok untuk kulit kombinasi. Cushion ini dapat diaplikasikan ekstra tipis dan mampu menciptakan tampilan kulit sehat dan berkilau natural.
Selain itu, cushion ini diklaim dapat memberikan ketahanan 50 jam dalam sekali pulasan saja (tanpa perlu melakukan touch up). Laneige NEO Cushion Matte juga mengandung 81,55% kandungan skincare yang mampu mencerahkan dari dalam.
Cushion ini telah teruji hipoalergenik. Selain itu, cushion ini juga cocok untuk semua jenis kulit (termasuk kulit kombinasi dan sensitif).
Tersedia enam shade yang bisa dipilih, di antaranya, 13N1 Ivory, 17C1 Cool Vanilla, 21C1 Cool Beige, 21N1 Beige, 23N1 Sand, serta 25N1 Tan.
Harga Laneige NEO Cushion Matte: Sekitar Rp650.000.
3. Rosé All Day Cosmetics The Realest Lightweight Essence Cushion
Rekomendasi cushion untuk kulit kombinasi ini juga tak boleh terlewat. Yaps, Rosé All Day Cosmetics The Realest Lightweight Essence Cushion!
Cushion yang dilengkapi SPF 40 PA+++ ini mempunyai coverage medium to high serta mampu memberikan efek pore-blurring filter yang membuat kulit tampak sehat berkilau.
Selain itu, Rosé All Day Cosmetics The Realest Lightweight Essence Cushion juga diformulasikan dengan hyaluronic acid sebagai bahan yang menghidrasi, 2% niacinamide sebagai pengontrol minyak, serta 4x hydrablur complex sebagai bahan penghalus.
Cushion ini tersedia dalam tiga belas shade, di antaranya, Ivory (NEW), Fair, Light, Oat (NEW), Beige, Warm Beige, Medium Neutral, Honey, Biscuit (NEW), Sand, Warm Honey, Caramel dan Toffee.
Harga Rosé All Day Cosmetics The Realest Lightweight Essence Cushion: Sekitar Rp150.000.
4. OMG Beauty Coverlast Cushion
Cushion dari OMG Beauty ini juga cocok untuk kamu yang memiliki kulit kombinasi lho, Bela. OMG Beauty Coverlast Cushion merupakan cushion high coverage dengan skin attachment yang tinggi sehingga mampu menempel sempurna di kulit.
Penggunaan cushion ini juga bisa disesuaikan dari natural hingga full coverage. Kandungan vitamin E, allantoin, dan jojoba oil di dalamnya mampu menjaga kelembapan dan menenangkan kulit.
Cushion non comedogenic ini memiliki enam shade, di antaranya, 32N Natural, 13C Ivory, 50N Creme, 41W Sand, 31W Beige, serta 21W Light.
Harga OMG Beauty Coverlast Cushion: Sekitar Rp81.000.
5. Espoir Pro Tailor Be Velvet Cushion
Rekomendasi cushion untuk kulit kombinasi yang terakhir yaitu Espoir Pro Tailor Be Velvet Cushion. Cushion ini memiliki efek tahan lama yang luar biasa serta memiliki tekstur matte tipis yang tak terasa kering.
Selain itu, cushion ini juga memiliki banyak keunggulan, di antaranya, bebas paraben, bebas dari wewangian yang menyebabkan alergi, bebas dari zat berbahaya, lulus tes alergi, serta bisa digunakan oleh kulit sensitif.
Harga Espoir Pro Tailor Be Velvet Cushion: Rp500.000.
Itu dia lima rekomendasi cushion untuk kulit kombinasi yang bisa kamu coba. Pastikan kamu memilih shade yang cocok dengan warna kulitmu ya, Bela!